Ketumbar menjadi salah satu rempah yang bisa ditemukan di dapur. Bahkan ketumbar juga sering digunakan dalam berbagai masakan khas di daerah Anda. Bukan hanya dijadikan bahan bumbu pelengkap, ternyata ketumbar juga sangat bagus untuk kesehatan Anda.
5 Manfaat Minum Air Rebusan Ketumbar

Untuk mendapatkan khasiatnya, Anda bisa minum rebusan ketumbar dengan rutin. Lalu apa saja manfaat rebusan ketumbar? Dibawah ini segudang manfaat yang bisa Anda dapatkan.
Mengatasi Masalah Pencernaan
Antioksidan yang terdapat di biji ketumbar juga mengandung serat makanan, sehingga sangat bagus untuk memfasilitasi usus yang membuat pencernaan semakin bagus. Bukan hanya itu saja, dengan berfungsi bagusnya enzim pencenaan itu juga semakin membuat bagus fungsi hati.
Dengan minum rutin air ketumbar maka peluang terserang iritasi usus besar pun menjadi semakin terhindari. Beberapa masalah pencernaan seperti perut kembung, cacingan, diare dan sembelit juga semakin cepat teratasi dengan mengkonsumsi air rebusan ketumbar.
Obat Batuk dan Pilek
Kandungan asam folat, betakaroten, vitamin A dan vitamin C yang terdapat pada ketumbar sangat berfungsi bagus untuk mengatasi batuk dan pilek. Terutama kandungan vitamin C yang terdapat pada biji ketumbar, sangat bagus untuk antioksidan alami sehingga imunitas tubuh akan semakin meningkat. Hal ini bisa digunakan untuk mencegah terserang banyaknya potensi penyakit yang ada di sekitar Anda.
Sejauh ini dengan mengkonsumsi seduhan air ketumbar, peluang untuk menyembuhkan batuk dan pilek menjadi semakin mudah dibandingkan mengkonsumsi obat.
Menurunkan Kolesterol
Manfaat rebusan ketumbar berikutnya adalah menurunkan kolesterol.Kandungan nutrisi seperti asam linoleat, asam askorbat, asam oleat, dan asam stearat yang terdapat pada biji ketumbar sangat efektif untuk mengontrol kadar kolesterol yang terdapat di dalam darah.
Mama ini kolesterol jahat memang seringkali membuat terhambatnya sistem peredaran darah. Jika dibiarkan secara berkelanjutan, bisa mengakibatkan gangguan fungsi jantung. Apabila anda sering mengkonsumsi rebusan air ketumbar, secara tidak langsung Anda juga menjaga kesehatan jantung.
Obat Alami Diabetes
Kandungan serat tinggi di dalam biji ketumbar juga bisa digunakan untuk menurunkan kadar gula yang ada di dalam darah. Hal ini sangat bagus bagi para penderita diabetes karena memang harus lebih mengontrol kadar gula.
Bukan hanya harus secara rutin mengontrol kadar gula darah, obat alami dari seduhan biji ketumbar juga sangat membantu para penderita diabetes untuk menurunkan resiko.
Mengatasi Infeksi Bakteri dan Jamur
Bukan hanya itu saja, seduhan biji ketumbar juga bermanfaat untuk tubuh dalam menjaga potensi jamur dan bakteri. Apabila Anda ingin terhindar dari infeksi jamur atau bakteri, konsumsilah secara teratur rebusan air ketumbar.
Nah, itulah sejumlah manfaat rebusan ketumbar yang bisa anda dapatkan. Silahkan rutin meminum obat alami ini secara teratur dan dapatkan segudang manfaatnya.